Tuesday, December 3, 2024
HomeBerita KameraKamera Ful Frame Sigma fp L 61MP Dirilis Dengan Eksternal EVF

Kamera Ful Frame Sigma fp L 61MP Dirilis Dengan Eksternal EVF

Sigma-fp-L-04
Sigma-fp-L-04

Sigma baru saja mengumumkan kamera ultra kompak beresolusi tinggi yaitu Sigma fp L. Model baru ini memiliki sensor full-frame 61 Megapiksel (yang kemungkinan besar sama dengan sensor pada Sony a7R IV) , memiliki sistem fokus otomatis hybrid, perekaman video 24p, dan dukungan untuk charge daya melaui USB.

Terdapat juga jendela bidik elektronik (EVF) tetapi sifatnya opsional, yang harus disekrup ke sisi kamera. Kamera ini menggunakan port USB dan HDMI di sisi kamera, dengan port USB menawarkan pass-through sementara HDMI tidak.

Modul EVF eksternalnya terdapat soket headphone, memiliki 3,68 juta titik dan perbesaran besar 0,83x, serta dapat dimiringkan ke atas. Salah satu kekurangan untuk kamera semahal ini adalah tidak adanya sensor mata otomatis. Anda harus menggunakan tombol untuk beralih antara LCD dan EVF secara manual.

Hanya sedikit yang berubah dibandingkan dengan kamera fp aslinya. Fp L adalah kamera terkecil di kelasnya dengan ukuran 113 x 70 x 45mm dan berat hanya 427g dengan baterai dan kartu memori terpasang. Kamera ini juga sudah tahan dari debu dan kelembaban. Sigma fp L hanya memiliki rana elektronik, yang menghasilkan kecepatan sinkronisasi flash 1/15 detik dan masih memiliki kemungkinan rolling shutter.

Fp L dapat merekam video UHD 4K 30p secara internal dan dapat menghasilkan 12-bit Cinema DNG Raw ke SSD eksternal. Mampu mengeluarkan output video RAW melalui HDMI yang dapat dikodekan sebagai ProRes RAW atau Blackmagic RAW, tergantung pada jenis perekam yang Anda pasang. Perekaman FullHD kecepatan tinggi hingga 120 fps didukung, meskipun dengan crop.

Sigma fp L akan tersedia pada pertengahan April 2021 seharga $2499 body-only, atau $2999 dengan EVF. EVF-11 akan dijual terpisah dengan harga $699, dan kompatibel dengan kamera fp yang asli (tanpa L).

Spesifikasi Sigma fp L

  • Kamera mirrorless kompak
  • Kamera full-frame terkecil dan teringan di dunia
  • Menggunakan L-mount
  • Desain yang skalabel
  • Bodi kamera tahan cuaca
  • Kompatibel dengan jendela bidik elektronik EVF-11
  • Sensor gambar Bayer backlight 61 MP
  • Rentang ISO asli 100-25.600, dapat ditingkatkan hingga 6 -102.400
  • Sistem fokus otomatis hibrid, deteksi kontras dan deteksi fase pada sensor
  • AF deteksi wajah atau mata
  • Video 4K UHD hingga 30p
  • Video Full HD hingga 120p
  • Mendukung 3 format video RAW
  • Fitur ramah videografer seperti timecode, waveform display dan pola zebra
  • Daya baterai hingga 240 tembakan
  • Pengisian daya USB saat memotret
  • Hanya shutter elektronik

Gambar Kamera Sigma fp L

Bhakti Utamahttp://blog.bhaktiutama.com
A writer and photographer with a passion for technology, astronomy, and virtual reality. Skilled in multiple programming languages, specializing in software architecture.
RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest

Most Popular

Catatan Kami