Dan ternyata bentuknya jauh berbeda dengan kamera konsep yang selama ini sering ditampilkan, modelnya lebih modern dan jauh dari kesan retro-style.
Terlihat pada gambar kamera terbaru Canon ini menggunakan lensa EF-M 22mm f/2 pancake, bentuknya memang sangat mungil dan memang itu tujuan menggunakan mirrorless bukan ? agar bentuknya mungil sehingga mudah dibawa kemana-mana, dengan tetap mempertahankan kualitas foto di atas kamera poket biasa.
Saya posting lagi bocoran spesifikasi yang pernah disebutkan sebelumnya :
- Ada dua kamera mirrorless
- Kemungkinan besar memakai sensor APS-C
- 18 megapixel
- Kompatibel dengan lensa EF
- EVF pada salah satu kamera
- 3-5 Lensa diumumkan pada peluncuran
- Articulating touchscreen
[UPDATE] Menurut sumber dari 43rumors.com bisa dipastikan bahwa sensor kamera ini adalah tipe APS-C seperti yang banyak digunakan di DSLR merkea. Canon sengaja memilih ini karena tidak ingin kamera mirrorless Sony NEX yang juga berbasis APS-C semakin sukses. Sepertinya Canon lebih takut terhadap NEX daripada Micro 4/3 hehehe. Disini jelas jalan yang ditempuh dua pabrikan besar yaitu Canon dan Nikon berbeda, dimana Nikon memilih sensor yang jauh lebih kecil yaitu berukuran 1″.
[UPDATE] Gambar bocoran lainnya via Canonrumors.com :






Image Credit :
- canonrumors.com
- digicame-info.com