Dari laporan Amateur Photographer didapatkan informasi bahwa perusahaan Fujifilm berencana akan meluncurkan lebih banyak lagi kamera sistem mirrorless pada fiskal tahun ini, Tanaka mengatakan hal tersebut dalam wawancara oleh Nikkei. Ini sekali lagi menegaskan bahwa rumor yang telah kami posting sebelumnya tentang kamera X entri level yang baru benar akan segera datang.
Fuji juga memberitahu AP bahwa mereka ‘sangat senang’ dengan antusiasme masyarakat terhadap kamera kompak high-end. Market ini direncanakan Fuji akan menjadi fokus kerja sebagian besar sumber daya mereka di masa depan. Fuji berharap untuk mendapatkan divisi kamera kembali pada 31 Maret tahun depan.
Sementara itu, Hiroshi Tanaka, General Manager dari Optical Device and Electronic Imaging Products Division menjelaskan bahwa model bottom-end (kelas kamera konsumer poket) memiliki margin keuntungan yang rendah dan akan dihilangkan dari line produksi perusahaan sekitar 20 jenis kamera. Hal ini bukan merupakan kejutan, karena kebijakan yang sama juga dilakukan Olympus. Smartphone benar-benar memakan banyak kue dari pasar kamera kompak.
Update Rumor Kamera X Entri Level :
Beberapa update dari rumor sebelumnya :
- Kamera pertama adalah kamera sensor APS-C X-trans entry-level, tidak akan memiliki jendela bidik (sumber terpercaya), tetapi menurut sumber baru itu akan memiliki layar yang bisa diputar (tilt-screen). Kamera ini akan dinamakan X-A1 (A untuk Amatir).
- Kedua kamera non X-trans yang sangat murah, dipastikan akan banyak kontrol dan fitur yang dihilangkan dibandingkan X-E1 atau bahkan dengan X100s. Menurut sumber Fujirumors.com akan dinamakan X-M1.
Kamera akan dijual body-only atau ditawarkan dalam kombinasi dengan lensa kit berikut: 18-55mm atau 18-55mm + 55-200mm atau 27mm pancake. Belum ada informasi kisaran harganya.