Beberapa bulan yang lalu Sony Australia, yang mungkin secara tidak sengaja, menampilkan gambar dari kamera Sony A5000, yang belum diketahui apakah ini benar-benar akan menjadi nama baru dari model NEX-5T yang ada. Seperti kita ketahui Sony akan merombak nama dari seri kamera mereka agar lebih seragam, semua nama NEX akan kembali menjadi Alpha yaitu seri DSLR dan SLT yang pertama kali mereka gunakan dulu.
Nah baru-baru ini sakag satu instansi pemerintah Taiwan, NCC (National Communications Commission) mendaftaran nama ILCE-5000 (A5000) sebagai kamera mirrorless terbaru dari Sony. Petunjuk ini mengindikasikan peluncuran resmi kamera terkait yang kemungkinan besar akan dilaksanakan pada acara CES pada awal Januari 2014 di Las Vegas atau selama acara CP+ di Jepang pada awal Februari.
Akan ada banyak produk baru di awal tahun 2014 ini bertepatan dengan acara CES dan CP+, sebagian merupakan produk kamera yang benar-benar baru, sebagian tentu merupakan pembaruan dari model yang sudah melampaui life-cycle-nya. Bagi yang belum memutuskan membeli kamera apa, kedua event di atas patut untuk ditunggu.